"Petugas BPBD Jatim telah kami turunkan di sekitar lokasi (Gunung Semeru)."
Meningkatnya status Gunung Semeru, Jawa Timur menjadi Waspada disambut kesiapsiagaan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pemerintah provinsi. Sejumlah persiapan dilakukan guna mengantisipasi jatuhnya korban jiwa.
Salah satu caranya, dengan gencar menggelar sosialisasi pengamanan. "Sosialisasi khususnya dilakukan di sekitar lokasi rawan di sekitar Gunung Semeru. Seiring peningkatan status," kata Kepala BPBD Provinsi Jatim, Siswanto Selasa 2 November 2010.
Selebihnya, BPBD Jatim juga telah menyiapkan sarana dan prasarana pendukung untuk menghadapi "bahaya" Gunung Semeru. Sejumlah armada milik BPBD Jatim telah disiagakan di sejumlah lokasi, termasuk lokasi tempat penampungan pengungsi, posko kesehatan.
"Petugas BPBD Jatim telah kami turunkan di sekitar lokasi (Gunung Semeru)," jelasnya. Namun, terkait itu masyarakat diminta tidak panik dan diminta segera melaporkan ke petugas terdekat jika melihat gejala alam atau tanda-tanda yang mencurigakan.
Sementara, di kantor BPBD Jatim di Jalan A Yani Surabaya, sejumlah petugas terus memonitor perkembangan lokasi Gunung Semeru yang dikhawatirkan bereaksi. Petugas, terus mengamati pusat informasi yang diterima dari beberapa tempat yang tersebar di Jatim. Mereka, terdiri beberapa elemen yang melakukan monitoring dan mengikuti perkembangan selama 24 jam.
Terkait itu, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malang juga menyiapkan sedikitnya 400 orang personel disebar di sekitar Gunung Semeru. Termasuk, 10 tenda pengungsi berkapasitas 50 orang, lima tenaga medis, 2 orang dokter, dan seorang dokter gigi.
Meningkatnya status Semeru juga berdampak penutupan jalur pendakian menuju puncak Semeru. Termasuk adanya ancaman terjadinya lava pijar, hujan abu dan lahar dingin jika turun hujan turun di puncak Semeru.
(Laporan: Tudji Martudji | Surabaya, umi)
Popular Posts
-
Kesehatan pada dasarnya tidak dimiliki oleh setiap orang, namun demikian banyak manusia dalam menghabiskan aktifitas hidupnya tidak mau...
-
Komunitas Motor KASKUS Komunitas KASKUS Bangkitkan Balap Motor Tanah Air SPORTKU.COM - Untuk ke-tiga kalinya, komunitas terbesar di Indones...
-
Share 5 TEMPAT SEKS KILAT UNTUK YG SIBUK Sebagian besar pasangan setuju bahwa quick seks bisa menjadi jawaban menyenangkan dalam uru...
-
REPUBLIKA.CO.ID,LONDON--Penyebab tenggelamnya kapal Titanic yang terjadi pada 1912 silam ternyata akibat kesalahan kemudi. Kapal pesia...
-
Kiamat. Kiamat. Kiamat … !!! Hewan – Hewan Aneh Mulai Bermunculan. Ditemukan, Buaya ‘Menyamar’ Jadi Kura-kura Sebelumnya di Canada ditemukan...
Categories
Total Pengunjung Hari ini
Popular Posts
-
Toolkit pembuat aplikasi bervirus tersebut marak beredar di internet. Seiring dengan semakin besarnya jumlah pengguna Facebook dari seluruh...
-
Share Menampilkan status Offline/Online Yahoo Messenger . Hal ini berfungsi untuk mengetahui jika anda sedng online atau offline. Tapi bagi ...
-
Share TRIK GRATIS H ASILKAN UANG $100 000/bulan JIKA ANDA ANGGAP SAYA OMONG K OSONG, SILAHKAN TUTUP WEB INI DAN ANDA LANJUTKAN AKTIFITA...
-
Share Setelah miliaran tahun berlalu, Matahari kini dimiliki seorang wanita. Wanita asal Spanyol ini telah mendaftarkan Matahari pada k...
-
Beberapa waktu lalu, Facebook mengenalkan adanya Facebook Zero dengan alamat 0.facebook.com yang menjanjikan akses Facebook dari perangkat...