Jumat, 29 Oktober 2010

Asap Hitam 3,5 km Menyembur dari Merapi


Sesaat setelah letusan, hujan abu dahsyat turun. Masyarakat di pengungsian panik.

VIVAnews - Gunung Merapi meletus lagi, Sabtu dini hari tadi, 30 Oktober 2010. Letusan kali ini terbilang dahsyat, diikuti hujan abu yang berlangsung lama.

"Dini hari tadi Merapi meletus, sekitar pukul 01.16 WIB," kata Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Surono, saat dihubungi VIVAnews.

Surono menggambarkan kejadian saat letusan dini hari tadi. "Tinggi asap 3,5 kilometer, warna hitam, masyarakat panik. Seramnya seperti itu," kata dia.

Paniknya masyarakat, tambah Surono, diakibatkan letusan besar yang terdengar dari arah Merapi. "Masyarakat belum pernah mendengar Merapi bikin petasan sebesar itu."

Sementara ini, ledakan semalam tidak berpengaruh pada kondisi gunung teraktif di dunia itu. "Nggak masalah, Merapi tetap aktif, tetap gagah," jelas Surono.

Sesaat setelah letusan dini hari, hujan abu dahsyat menyapu ke segala arah. Semburan dari puncak Merapi terjadi selama 22 menit ke arah barat daya menuju Pakem, Kali Boyong, dan Kali Krasak. Warga semakin panik karena radius hujan abu mencapai 20 km.